Suasana sosialisasi yang dilaksanakan di Rumah Dinas Wali Kota Tomohon.(ist)
indoBRITA, Uluindano- Pemerintah Kota (Pemkot) Tomohon, melalui Bagian Organisasi dan Sumber Daya Manusia (SDM) melaksanakan Sosialisasi Analisis Jabatan, bertempat di Rumah Dinas Wali Kota Tomohon, Rabu (31/5/2017).
Kepala Bagian Organisasi dan SDM Martine I Mamesah mengatakan, dasar utama dilaksanakan kegiatan ini untuk menjamin objektifitas, transparansi dan kesesuaian antara tuntutan dalam jabatan dengan pegawai yang akan menduduki jabatan tersebut, juga tujuannya agar ASN dapat memahami analisis jabatan.
“Untuk membangun Pegawai Negeri Sipil (PNS) atau saat ini disebut Aparatur Sipil Negara (ASN), yang professional dan produktif, maka perlu adanya analisis jabatan yang sistematis untuk merumuskan informasi jabatan yang akurat dan sesuai dengan kebutuhan organisasi,” jelasnya.
Mewakili Wali Kota Jimmy F Eman, Sekretaris Daerah Kota Tomohon Harold V Lolowang mengatakan, analisa jabatan adalah proses pengumpulan data jabatan untuk dianalisis, disusun dan disajikan menjadi informasi jabatan dengan menggunakan metode tertentu. “Tujuannya untuk menyediakan informasi jabatan sebagai fondasi atau dasar bagi program manajemen kepegawaian, kelembagaan, ketatalaksanaan dan pengawasan,” tuturnya, membacakan sambutan wali kota.
Untuk itu, lanjut dia, ASN harus berperan sebagai perencana, pelaksana dan pengawas dalam penyelenggaraan tugas umum pemerintahan dan pembangunan Nasional, melalui pelaksanaan kebijakan dan pelayanan public yang profesional, bebas dari intervensi politik serta bersih dari praktik korupsi, kolusi dan nepotisme.
“Saya berharap melalui kegiatan ini, benar-benar dapat memberikan out put yang jelas. Dimana, ASN memahami tentang analisis jabatan dan tiap perangkat daerah dapat menyusun analisa jabatan yang sesuai, agar dari analisa jabatan ini dapat memberikan informasi tentang peta jabatan, uraian jabatan dan syarat jabatan,” tukasnya.
Hadir juga sebagai narasumber, Badan Kepegawaian Nasional (BKN) Regional XI Dadoali Christy Susanna Triyunistira, Asisten Kesejahteraan Rakyat Truusje Kaunang, Asisten Perekonomian Ronni Lumowa, Asisten Umum Novi A H Politon, serta sekretaris dinas/badan/kecamatan, kepala bagian, kepala sub bagian dan lurah se- Kota Tomohon.(jfl)