Fransisca Pontoh Resmi Jabat Dekan Fakultas Teknik Unsrit

Serah terima Dekan Fakultas Teknik Unsrit. (Foto: ist)

 

indoBRITA, Kakaskasen- Fakultas Teknik Universitas Sariputra Indonesia Tomohon (Unsrit) resmi miliki Dekan yang baru.

Posisi yang sebelumnya diduduki Plt Dekan Joksan Huragana SKep M MKes, saati ini dijabat oleh Fransisca Joanet Pontoh ST MT. Serah terima jabatan ini dipimpin oleh Rektor Unsrit DR Joost Rumampuk SE MS, di Aula Unsrit, pada Rabu (2/8/2017).

Pontoh pun mengucapkan, syukur dan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan kepada dirinya. “Terima kasih kepada Tuhan dan rektor serta yayasan yang sudah mempercayakan saya sebagai dekan di Fakultas Teknik,” ujar wanita kelahiran Tomohon itu.

Baca juga:  Pencegahan Radikalisme dan Intoleransi Personel Polres Boltim

Lulusan S2 Universitas Hasanuddin (Unhas) Makassar itu pun bertekad, melahirkan mahasiswa yang handal di Unsrit, khususnya Fakultas Teknik.

“Tentunya, kedepan program saya yakni menjadikan lulusan Fakultas Teknik Unsrit unggul dalam bidang akademik, bermoral dan mampu bersaing dengan lulusan-lulusan dari universitas lain di Sulawesi Utara,” tukasnya.(jfl)

Yuk! baca artikel menarik lainnya dari INDO BRITA di GOOGLE NEWS

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *