indoBRITA,Tondano- Kodim 1302 Minahasa menggelar Upacara Bendera di halaman depan Makodim, dan yang bertindak sebagai Inspektur Upacara Komandan Kodim 1302 Minahasa Letkol Inf Juberth Nixon Purnama S.Th, pada senin (7/8/2017) pukul 07:00 Wita.
Sementara yang bertugas sebagai Komandan Upacara yaitu Danramil 1302-04 Remboken Kapten Inf Rudi Makapedua, Perwira Upacara adalah Perwira Seksi Logistik (Pasi Log) Kapten Inf Maxen Mentang, yang bertugas sebagai Pengucap Sapta Marga Anggota koramil 04 Remboken Serda Jus Mewengkang, dan yang bertugas sebagai penggerek bendera Serda Kalesaran, Serda Zakaria dan Kopda Haryono yang kesemuanya adalah personil 04 Remboken. dan selesai upacara bendera, seluruh anggota menerima arahan oleh Dandim.
“Upacara bendera yang kita laksanakan minggu ini, adalah merupakan upacara rutin, namun perlu kita ketahui bahwa pada bulan ini adalah merupakan bulan yang sangat bersejarah bagi bangsa kita, dimana Proklamasi Kemerdekaan dilaksanakan dibulan ini yaitu tgl, 17 Agustus tahun 1945″.
Lanjut Dandim, untuk itu saya berharap agar seluruh anggota terus menggelorakan semangat dalam setiap pelaksanaan tugas, sehingga dalam mengisi kemerdekaan kita terus mendapat suport dari warga masyarakat” ujarnya.
Lebih lanjut Dandim Purnama mengatakan, dalam waktu dekat bangsa kita akan merayakan HUT Proklamasi kemerdekaan RI ke-72, maka dengan demikian saya tekankan kepada seluruh anggota agar memasang bendera merah putih didepan rumah masing-masing, mari kita ajak masyarakat untuk ikut memeriahkan Hut Proklamasi yang akan dilaksanakan dalam waktu dekat ini” tutupnya.
Turut hadir pada upacara bendera, Para Perwira staf Kodim, para Danramil serta jajaran anggota Kodim 1302 Minahasa.(Har)