indoBRITA, Kotamobagu – Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu melaksanakan pawai takbiran dalam rangka Hari Raya Idhul Adha 1438 Hijriah 2017 Masehi, Kamis (31/8/2017) malam yang dimulai dari Lapangan Boki Hotinimbang kemudian mengelilingi Kota Kotamobagu dengan rute yang sudah ditentukan panitia pelaksana.
Pawai dilepas langsung Wakil Walikota Kotamobagu Drs. Hi. Djainudin Damopolii didampingi Sekretaris Daerah Kotamobagu Adnan Massinae dan unsur Forkopimda Kotamobagu.
Wakil Walikota Djainudin Damopolii ketika melepas pawai berpesan kepada seluruh peserta pawai untuk bisa meningkatkan kebersamaan dalam rangka mendorong tugas pemerintah melalui momen Idul Adha 1438 Hijriah.
“Dengan momen Idul Adha ini, mari kita tingkatkan kebersamaan dalam rangka membantu dan mendorong tugas pemerintah,”
Adapun pawai takbir kali ini diikuti, Seluruh SKPD, Camat Kelurahan/Desa serta Sekolah daru tingkat SD,SMP dab SMA se Kotamobagu.(tri)