indoBRITA, Manado-Elit partai-partai besar sudah lama merayunya untuk terjun ke panggung politik. Namun, Urief Hassan sepertinya sulit terbujuk. Ia tetap fokus menekuni bisnis yang digelutinya.
Namun, itu dulu. Tiga bulan terakhir, Direktur Keuangan perusahaan media terbesar di Indonesia Timur ini mulai memperlihatkan kesukaannya untuk terlibat di panggung politik.
Ia turun gelanggang bukan karena rayuan para elit partai. Pengusaha low profile ini hanya mengikuti apa bisikan hati nurani. Ya, hati nuraninya membisikkan kalau inilah saatnya turun ke arena politik. Biskan hati nuraninya pula yang mengatakan kalau partai yang tepat adalah Hanura.
“Hanura adalah partai nasionalis, mengutamakan persatuan dan sangat concern dalam pemberdayaan masyarakat serta berada di garda terdepan memperjuangkan hak-hak kaum termarjinalkan. Visi dan misi Hanura itu yang membuat saya tertarik bergabung,” ucap Urief ketika dihubungi media ini, Senin (11/9/2017).
Baru bergabung, Urief langsung diberi kepercayaan sebagai Bendahara Umum DPD Hanura Sulut. Pengalamannya di dunia usaha dan beberapa organisasi kemasyarakatan rupanya menjadi pertimbangan partai besutan Menkopolkam, Wiranto ini untuk mendapuk dia sebagai bendahara umum.
“Ia berkualitas, luwes bergaul dan punya track record yang bagus. Kami gembira Pak Urief bergabung di Hanura,” kata Ketua DPD Sulut Revani Parasan.
Akankah Urief maju saat pemilihan calon legislative (Pilcaleg) 2019 nanti? Ditanya demikian, pengusaha rental mobil, hotel dan rumah makan ini menunjukkan ketidaktertarikannya.
Menurut dia, masuk dalam satu partai tak berarti harus maju dalam Pilcaleg. “Saya akan mendukung rekan-rekan saya saja. Misalnya kalau di Dapil Paal Dua-Tikala, ya saya sokong Arthur Paat. Untuk Dapil Manado ke DPRD Sulut saya akan all out mendukung Pak Revani,” ujar Urief dengan senyum. (hng/adm)