SAS Ajak Jemaat Memilih Pelsus Dengan Iman dan Hati Tulus

Wawali SAS saat ikut pilpelsus di Jemaat Bukit Zaitun Walian Dua.

indoBRITA, Tomohon – Momentum Pesta Iman dalam Pemilihan Pelsus dan kategorial BIPRA se-GMIM periode pelayanan 2018-2021 itu menyita perhatian banyak orang. Hari ini Jumat (13/10/2017) pemilihan Pelayan Khusus di kolom dalam jemaat se-GMIM dilaksanakan serentak.

Bersamaan dengan itu Wakil Walikota Tomohon Syerly Adelyn Sompotan (SAS) yang di ketahui sebagai warga Gereja Masehi Injili Minahasa di Jemaat GMIM Bukit Zaitun Walian Dua turut serta dalam pesta iman tersebut, bahkan antusias mengikuti proses pilpelsus ini, Jumat (13/10/2017).

Bacaan Lainnya
Baca juga:  Kakorlantas Polri Gelar Latihan Pra Operasi Lilin 2024 Pengamanan Natal dan Tahun Baru 2025

Wawali SAS menyampaikan jika siapapun yg terpilih harus diterima sebagai suatu panggilan dalam pelayanan di lingkup GMIM karna itu marilah kita semua memilih dengan iman apakah pemilihan Syamas dan Penatua di Kolom masing masing maupun pada kategorial BIPRA minggu.

“Artinya sebelum memilih, marilah melakukan saat teduh, melakukan perenungan, memohon hikmat dari Tuhan dan memohon Roh Kudus Tuhan yang mengarahkan kita untuk memilih hamba-Nya yang siap melayani umat-Nya dengan sukacita”, tutur SAS.

Yang terutama pula lanjutnya, dalam pemilihan harus menjaga kebersamaan dan keutuhan Gereja, jangan saling menjatuhkan atau memojokkan satu dengan yang lain, hendaklah terus menjaga persekutuan karena pemilihan pelsus hanyalah sarana atau cara untuk memilih pemimpin di jemaat.
“Harus ada anggota kolom dan majelis kolom, tidak mungkin semuanya penatua atau syamas, dan tidak mungkin pula semuanya anggota kolom, jadi proses ini semata mata untuk perjalanan pelayanan jemaat di periode 2018-2021,” tambah Sompotan.

Baca juga:  Divisi Humas Polri Kunjungi KBRI di Tokyo dalam rangka perkuat Kehumasan

Baginya apabila jemaat hendak memilih, hendaknya masing-masing memilihlah dengan iman dan hati yang tulus karna demikianlah yang diperkenankan Tuhan.(Slf).

Yuk! baca berita menarik lainnya dari INDO BRITA di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP

Pos terkait