Asah Kemampuan Prajurit, TNI-AL Gelar Latihan Menembak

Persiapan menembak dalam rangka latihan bersama TNI AL.(foto : Nelty)

indoBRITA,Sangihe- Guna meningkatkan dan mengasah ketrampilan prajurit, TNI-AL melaksanakan latihan menembak bagi para prajuritnya, di kelurahan Santiago kecamatan Tahuna Selasa, (17/10/17).

Danlanal Tahuna Kolonel Laut Setyo Widodo saat dikonfirmasi mengatakan latihan ini bertujuan meningkatkan ketrampilan dari perorangan untuk memiliki kemampuan profesional bagi prajurit dengan menggunakan senjata.

Bacaan Lainnya
Baca juga:  Tatong Bara: Pembuatan Sertifikat Tanah Gratis Tanpa Pungutan

 

“latihan yang kita lakukan ini rutin setiap triwulan dan hari ini kita mencoba senjata SS1 senapan panjang dengan tiga sikap berdiri, duduk, dan tiarap,” ungkap Widodo.

 

Dia menambahkan, latihan yang dilakukan di lokasi Galian C ini juga sebagai langka antisipasi dari semua hal yang tidak diinginkan.

“Apapun kondisinya TNI harus tetap senantiasa siap sedia dan ketrampilan perorangan ini nantinya akan meningkatkan semangat moril dan kepercayaan diri, dengan adanya kemampuan perorangan ini tentunya nanti secara kolektif kemampuan tim juga akan meningkat,” jelasnya lagi.

Baca juga:  Tim Wasrik IT Koarmada II, Lakukan Evaluasi di Lantamal VIII

 

Dirinya juga mengatakan meski TNI pada dasarnya ketika lulus dari pendidikan dasar para prajurit sudah memiliki standar masing-masing namun kemampuan ini harus terus dilatih.

“Kita akan lihat nanti sejauh mana kemampuan dari rekan-rekan untuk menembak, semuanya tertulis, direcord dan nanti ada evaluasi mana yang harus ditingkatkan mana yang harus memiliki nilai kecakapan dan sesuai dengan kemampuan mereka,” tukasnya.

Latihan menembak ini diikuti kurang lebih 100 personil TNI-AL ini juga melibatkan para wartawan untuk melakukan latihan menembak.(nty)

Pos terkait