Seleksi PAG Polda Sulut Jalani Tes Kesehatan

Pemeriksaan kesehatan (rikkes) berlangsung di SPN Polda Sulut, kerjasama antara Bidang Kedokteran dan Kesehatan (Bid Dokkes) Polda Sulut dengan Medy Lab Malalayang. Tes ini diikuti oleh 107 peserta. foto (humas)

IndoBRITA, Manado-Kondisi kesehatan fisik para peserta seleksi Pendidikan Alih Golongan (PAG) dari bintara ke perwira Polri T.A. 2017 Polda Sulawesi Utara (Sulut) diperiksa, Rabu (25/10/2017).

Pemeriksaan kesehatan (rikkes) berlangsung di SPN Polda Sulut, kerjasama antara Bidang Kedokteran dan Kesehatan (Bid Dokkes) Polda Sulut dengan Medy Lab Malalayang. Tes ini diikuti oleh 107 peserta terdiri dari 106 pria dan 1 wanita.

Bacaan Lainnya
Baca juga:  Hadapi Lonjakan Covid-19, Kapolri: Harus Dilakukan Dengan Upaya Maksimal

Diketahui, peserta yang mengikuti tes rikkes ini, sebelumnya melewati tes psikologi, Selasa (24/10/2017). Dari 108 peserta tes psikologi, 1 peserta dinyatakan TMS (Tidak Memenuhi Syarat). Rikkes tersebut meliputi tinggi dan berat badan, mata, tensi darah, THT, gigi, urine, darah, EKG, thread mill dan rontgen.

Jalannya rikkes dipantau langsung oleh Kabid Dokkes Polda Sulut, dr. Christophorus S. Dwijatmoko, Sp.Rad., selaku Ketua Tim Rikkes, serta diawasi secara ketat oleh Tim Pengawas Internal (Itwasda dan Bidang Propam Polda Sulut) serta Eksternal dari LSM.

Dikatakan Kabid Dokkes, para peserta yang dinyatakan MS (Memenuhi Syarat) tes rikkes ini, akan mengikuti tahapan selanjutnya yakni tes kesehatan jiwa (keswa). “Tes keswa dilaksanakan Kamis (26/10), di SPN,” singkatnya. (hng)

Baca juga:  Jelang Pemilu, Polsek Tomohon Utara Bersama Pemerintah Kawayu dan Masyarakat Siap Menjaga Kamtibmas

 

Pos terkait