indoBRITA, Manado-Rumah Sakit (RS) Siloam Manado menggelar acara corporate gathering, Rabu (15/11/2017). Kegiatan yang dilangsungkan di Wisata Bahari Megamas, Rabu (15/11/2017) ini dihadiri 100 perwakilan perusahaan di Sulut.
Kegiatan ini sebagai salah satu bentuk terima kasih Siloam Hospitals Manado atas kerja sama sejumlah perusahaan asuransi dan lainnya dalam pelayanan kesehatan di Sulut.
“Gathering yang kami lakukan dengan ratusan perusahaan ini merupakan implementasi dari apresiasi positif yang diberikan oleh pihak ketiga. Kinerja positif Siloams selama ini tak lepas dari peran para stakeholders yang bekerjasama dengan kami,” ujar CEO Siloam Diana Kawatu kepada wartawan di sela-sela acara.
Kegiatan yang menghadirkan pembicara dari BPJS Ketenagakerjaan ini juga menjadi ajang dikusi dan sumbang saran untuk peningkatan layanan kesehatan di daerah Nyiur Melambai.
“Kami butuh sumbang saran dari para perusahaan lebih khusus terkait dengan asuransi kesehatan di Siloam Hospitals agar kedepan menjadi lebih baik,” ungkap pimpinan Lippo Group Indonesia Timur ini.
Di kesempatan ini pula dr Ferra Olivia Mawu, SpKK yang merupakan dokter spesialis kulit dan kelamin memperkenalkan Aesthetic Clinic yang akan segera dibuka di Siloam Hospitals. Ferra juga berbagi tips bagaimana merawat kulit dan kesehatan dengan baik.
Direktur Siloam Hospitals Manado, dr Abraham berharap lewat corporate gathering ini relasi antara Siloams dan klien perusahaan menjadi semakin dekat. “Hubungan baik itu harus terus ditingkatkan. Penting bagi perusahaan memberikan tunjangan kesehatan serta pengadaan medical check Up tahunan bagi para staff,” kata Abraham.(hng/adm)