Perkokoh Soliditas Polri-TNI

Siswa Diktukba Polri menyambut kedatangan siswa Dikmaba TNI AD, di SPN Polda Sulut. foto (hong)

Siswa Dikmaba TNI AD dan Diktukba Polri Olah Raga Bersama

IndoBRITA, Manado— Sebanyak 474 siswa Bintara terdiri dari 351 siswa Diktukba Polri dan 123 siswa Dikmaba TNI AD, melaksanakan kegiatan olah raga bersama di lapangan Tribrata SPN Polda Sulut, Jumat, (26/01/2018).

Bacaan Lainnya

Kegiatan ini adalah yang pertama kali dilakukan oleh SPN Polda Sulut, juga termasuk di semua Lembaga Pendidikan se-Indonesia. “Kegiatan ini untuk memperkokoh Soliditas Polri-TNI demi tegaknya persatuan dan kesatuan bangsa serta suksesnya pembangunan nasional,” kata Ka SPN Polda Sulut Kombes Pol Dra Henny Posumah MM didampingi Wadan Rindam Kodam/XIII Merdeka, Kolonel Infantri Putra Widyastawa saat memimpin apel di lapangan Tribrata SPN Polda Sulut.

Baca juga:  Kejaksaan Negeri Tahuna Laksanakan Pemusnahan Barang Bukti Tindak Pidana Umum

“Kegiatan ini terinspirasi dari Pimpinan Polri dengan tujuan untuk membangun dan menciptakan serta menumbuhkan rasa soliditas TNI dan Polri sehingga kedepan bisa terbangun suatu hubungan baik, yang tidak hanya terjadi pada saat ini tetapi akan berlanjut sampai pada pelaksanaan tugas di lapangan,” jelasnya.

TNI dan Polri menurutnya punya peran dan tugas masing masing tapi diikat dalam satu ikatan soliditas, diikat dalam satu semangat menjaga persatuan dan kesatuan Bangsa.

“Mari kita belajar dari filsofi sepatu, kiri dan kanan tidak sama tapi menuju pada satu tujuan yang sama, jika salah satunya hilang pasti akan saling mencari,” katanya mencontohkan.

Baca juga:  Tim Korbinmas Baharkam Polri Lakukan Sidak Petugas Satpam di Manado

Ia menambahkan, tidak ada yang merasa hebat tapi tetap selalu bersatu, tetap kuat, tetap kokoh yang diawali dengan kegiatan seperti ini. Kepala SPN juga berharap ini menjadi agenda rutin bagi SPN di tahun tahun yang akan datang.

Sementara itu Wadan Rindam Kodam XIII/Merdeka Kolonel Inf Putra Widyastawa yang turut hadir menyampaikan apresiasi positif terhadap kegiatan ini. “Luar biasa, Komandan menyampaikan apresiasi kepada SPN yang menggelar kegiatan ini,” ucapnya.

Pihaknya juga berencana akan mengagendakan kegiatan-kegiatan serupa dalam rangka menumbuhkan semangat sinergitas bersama siswa TNI dan Polri. Selain olah raga bersama, siswa Diktuk Polri dan Dikmaba TNI AD juga melaksanakan kegiatan Games, menyanyikan Yel-yel Polri-TNI, di ikuti personil SPN Polda Sulut dan Perwira personel TNI. (hng)

Pos terkait