Wajah Baru Kantor Bupati Minut, Panambunan: Gedung Ini Kiranya Menjadi Berkat

BUPATI Minut Vonnie Panambunan saat menggunting pita peresmian wajah baru kantor Bupati Minut.(foto: ist)

IndoBRITA, Minut—Bupati Minahasa Utara (Minut) Vonnie Panambunan, Rabu 25 April 2018, akhirnya meresmikan wajah baru gedung Kantor Bupati Minut setelah beberapa waktu lalu direhab habis-habisan dengan menggunakan anggaran Rp4,6 miliar.

Dalam kesempatan tersebut Panambunan sangat berterimakasih kepada Tuhan, karena bangunan tersebut sudah selesai dengan baik dan bisa digunakan. Tujuh bulan saya berkantor di Bappelitbang, dan sekarang sudah bisa digunakan.

Bacaan Lainnya
Baca juga:  Polres Minsel Musnahkan 1.600 Knalpot Tidak Desuai Spesifikasi dan Peresmian Masjid Al Kahfi serta Penyerahan Kunci Bedah Rumah
SEBELUM pengguntingan pita, diadakan ibadah syukuran yang diikuti seluruh ASN Minut.(foto: ist)

“Tentu ini tidak jauh dari campur tangan Tuhan. Kiranya dengan sudah diresmikan, kantor ini bisa menjadi berkat bagi seluruh penghuninya,” tutur Panambunan.

BUPATI Minut Vonnie Panambunan saat meninjau lokasi kantor baru miliknya yang ditinggal selama 7 bulan lamanya.(foto: ist)

Pascadiresmikan, bersamaan dengan itu turut dirangkaikan dengan pendatangan Memorandum of Understanding (MoU) dengan Komando Distrik Militer (Kodim) 1310 Bitung dalam rangka Karya Bakti Kodim 1310 Bitung 2018.

PENGGUNTINGAN pita peresmian disaksikan Kapolres Minut Alfaris Pattiwael, Ketua Dekab Minut Berty Kapojos, Dandim Bitung 1310 Kusnandar Hidayat.(foto: ist)

Dalam kegiatan dihadiri Kapolres Minut AKBP Alfaris Pattiwael SIK MH, Dandim Manado 1309 Letkol Inf Arif Harianto, Dandim Bitung 1310 Letkol Inf Kusnandar Hidayat, Ketua Dekab Minut Berty Kapojos, dan para SKPD.(adv/rus)

Yuk! baca artikel menarik lainnya dari INDO BRITA di GOOGLE NEWS

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *