Pemkot Tomohon Buka Puasa Bersama PT PLN AP2B Sistem dan PLN Sektor Pembangkitan Minahasa

Suasana ibadah buka puasa bersama PT PLN AP2B Sistem dan PLN Sektor Pembangkitan Minahasa, Senin 28/5/2018 (foto:ist)

indoBRITA, Tomohon – Pemerintah Kota Tomohon ikut dalam ibadah buka puasa bersama sekaligus bersilahturami dengan jajaran PT PLN AP2B Sistem dan PLN Sektor Pembangkitan Minahasa, yang berlokasikan di Kelurahan Matani satu Tomohon tengah, Senin (28/5/2018).

Wali Kota Tomohon Jimmy F Eman SE Ak dalam sambutannya yang disampaikan Staf Ahli Wali Kota Bidang Ekonomi dan Pembangunan Albert J Tulus SH mengatakan bahwa sebagai Pemerintah Kota Tomohon mengucapkan selamat menunaikan ibadah puasa kepada saudara-saudara umat muslim di kantor PLN AP2B Minahasa Kota Tomohon serta umat muslim umumnya.

Bacaan Lainnya
Baca juga:  Ibadah Tahun Baru, Personel TNI-Polri dan Ormas Islam Amankan Gereja

“Kami berharap melalui ibadah buka puasa bersama ini, akan semakin meningkatkan koordinasi dan sinergitas dalam menjaga keamanan dan ketertiban, senantiasa hidup dalam persaudaraan yang rukun dan damai, menghargai dan menghormati serta menjadikan perbedaan sebagai kekuatan untuk mendukung berbagai kebijakan serta program Pemerintah Kota Tomohon dalam membangun dan mewujudkam masyarakat Kota Tomohon yang aman, damai dan sejahtera,” ujar Tulus mengutip sambutan Wali Kota Eman.

Tampak hadir dalam kegiatan tersebut Ustat Ruslan selaku pemimpin ibadah, Jajaran Forkopimda Kota Tomohon, General Manager PT PLN (Persero) KITLUR Sulawesi Purnomo Ishak, Manager AP2B Sistem Minahasa Sugeng Hidayat, Manager Sektor Pembangkitan Minahasa Gatot Pujo Pramono bersama jajarannya. (slf)

Baca juga:  Sambut HUT ke-15, Pemkot Tomohon Jalan Sehat Bersama

Pos terkait