Misi Kemanusiaan di Palu – Donggala, Bupati Tetty Sambut 12 Anggota Sat Pol PP Minsel

Misi Kemanusiaan di Palu – Donggala, Bupati Tetty Sambut 12 Anggota Sat Pol PP Minsel
Bupati CEP saat memberi penghargaan kepada anggota Sat Pol PP Minsel setelah melakukan misi kemanusiaan di Palu, Sigi dan Donggala. (foto ist)

indoBRITA, Amurang – Usai acara pengambilan sumpa dan janji serta pelantikan Sekda Minsel dari Drs Danny Rindengan kepada Denny Kaawoan, SE MSi, Senin (15/10/2018) kemarin. Bupati DR Christiany Eugenia Paruntu, SE menyambut 12 anggota Sat Pol PP Minsel setelah melakukan misi kemanusiaan di Palu, Sigi dan Donggala, Provinsi Selawesi Tengah selama dua pecan kemarin.

‘’Ya, saya ucapkan terima kasih kepada 12 anggota/personil Sat Pol PP Kabupaten Minsel yang telah melaksanakan misi kemanusiaan di Kota Palu, Kabupaten Sigi dan Kabupaten Donggala Prov. Sulawesi Tengah selama dua pecan kemarin,’’ujar bupati Tetty-demikian sapanya.

Bacaan Lainnya
Baca juga:  Vonnie Panambunan Tegaskan KEK Likupang Terus Digenjot

Lanjut Paruntu, bahwa misi kemanusiaan anggota Sat Pol PP pasca gempa dan tsunami  di Palu, Sigi dan Donggala membuat ribuan korban jiwa melayang dan ribuan rumah hancur.

‘’Bahwa, anggota Sat Pol PP Minsel yang melaksanakan misi kemanusian tersebut dijanjikan akan mendapat perhatian dari Pemkab Minsel. Jujur, ternyata ke-12 personil diatas harus diberi penghargaan. Karena mereka adalah oranng-orang yang berani,’’sebut orang nomor satu di Minsel.

Dikatakan Ketua DPD I Partai Golkar Provinsi Sulawesi Utara ini, keberanian mereka tak bisa diukur dengan uang. Namun, kami apresiasi kepada mereka yang telah melakukannya.

Ditempat terpisah, Plt Kepala Sat Pol PP Minsel Henri Palit, SH menyambut baik kepada bupati CEP secara khusus yang mana telah menyambut kedatangan ke-12 personil Sat Pol PP Minsel.

Baca juga:  Hadir di RPI Hari Jadi Minsel ke-19, Wagub Kandouw Ajak Komponen Masyarakat Tinggalkan Perbedaan Warna

‘’Harapannya, Pemkab Minsel, lebih khusus bupati akan memperhatikan ke-12 anggota Sat Pol PP Minsel. Karena mungkin, siapa lagi yang bersedia melaksanakan misi kemanusiaan tersebut. Dan hanya merekalah yang berani menunjukkan kepada rakyat Minsel telah ikut menjadi relawan di Palu, Sigi dan Donggala pasca gempa dan tsunami,’’jelas Palit yang juga Kabag Humas dan Protokoler Setdakab Minsel ini.

Kepala Bidang Trantip Sat Pol PP Minsel Mariano Kani, ST MSi kepada media ini mengucapkan terima kasih kepada bupati CEP yang sudah menyambut mereka. ‘’Terima kasih ibu bupati. Kami juga bersyukur, dimana kepedulian ibu telah menyambut kami. Walau diakui, kami melakukan misi kemanusiaan untuk menolong korban yang tertimpa,’’sebut Kani. (ape)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *