indoBRITA, Manado – Peringatan Hari Dharma Karyadhika (HKDK) yang digelar Rumah Tahanan (Rutan) Manado, memuncak pada Selasa (30/10/2018) lalu.
Perayaan ditandai dengan upacara penaikan bendera yang melibatkan semua aparat dan warga binaan. Bertindak sebagai Inspektur Upacara, Kasubsi Pengelolaan Arjun Djuma Okong.
Dalam amanat pemimpin upacara, Arjun menyampaikan pesan Menteri Hukum dan HAM RI Yasonna H Laoly.
Arjun menyampaikan, bahwa tahun 2018 sudah mendekati penghabisan, maka seluruh jajaran memperkuat sinergitas agar dapat menyelesaikan persoalan-persoalan dengan solusi yang berkualitas.
“Jalin persahabatan dan sinergi dengan institusi terkait serta masyarakat yang menjadi stakeholder. Karena seberat apapun beban dan tanggung jawab akan terasa ringan jika dikerjakan bersama-sama,” ungkap Arjun, mewakili Karutan Manado Raden Budiman Priatna Kusumah.
Arjun pun berharap, seluruh petugas Rutan berkomitmen menjalankan tugas dengan jujur, karena lembaga tersebut tak akan menolerir tindakan pelanggaran peraturan.
Warga binaan juga diajak berkomitmen menjadi lebih baik, untuk membuktikan kepada masyarakat di luar bahwa warga binaan dapat berubah.
HDKI tahun ini mengusung tema “Sinergi Kerja – Kami PASTI” dengan Tupai sebagai maskotnya. Tupai menggambarkan hewan yang cerdas, lincah, tangguh dan pantang menyerah.
Usai upacara penaikan bendera Merah-Putih, dilanjutkan dengan penyerahan hadiah juara Bulutangkis, Tenis Meja, Catur, Bola Voli dan Futsal. Pada kategori Futsal, CPNS keluar sebagai Juara 1.
Kemudian Bulutangkis, pasangan campuran Yanes Rantung-Monica Pondaag tampil sebagai juara.
Sementara, Glen Gosal di cabang Catur perorangan menyisihan 31 partisipan lainnya untuk meraih juara.
Di cabang Tenis Meja, juara 1 disabet Ferry Kebaikan. Karutan Manado Raden Budiman Priatna Kusumah didapuk panitia untuk menyerahkan hadiah.
Ketua Panitia peringatan HKDI 2018 Wahyono berterima kasih atas kesuksesan penyelenggaraan kegiatan selama sebulan.
“Upacara kami tutup dengan Stand Up Comedy sekaligus penyerahan hadiah kepada para pemenang semua lomba. Terima kasih untuk semua pihak yang berpartisipasi,’’ ujar Kasubsi Pelayanan Tahanan itu. Syukuran juga dimeriahkan pelawak kondang Amoy dan Endy. (**/hut)