indoBRITA, Amurang – Bupati Minahasa Selatan DR Christiany Eugenia Paruntu, SE menghadiri dan membuka secara resmi agenda Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) P-RPJD tahun 2005-2015, Jumat (30/11/2018) di lantai 4 Kantor Bupati. Hadir diantaranya, perwakilan Bappeda Sulut, Kepala Bapelitbang Minsel DR Meidy Maindoka, MSi, Sekda Minsel Denny Kaawoan, SE MSi.
Menariknya, dalam acara Musrenbang P-RPJD tahun 2005-2025, Bupati CEP juga menerima penghargaan atas prestasi mendapatkan Predikat WTP hingga periode kedua (2017-2018) oleh BPK RI perwakilan Sulut.
‘’Bahwa, Minsel harus lebih tingkatkan soal pengelolaan administrasi keuangan. Dipastikan, kedepan Minsel mampu mengolah administrasi keuangan tersebut. Dan hal ini, janji bupati bahwa semua Perangkat Daerah (PD) dan ASN pada umumnya akan melakukan hal tersebut. Jangan permalukan Minsel, biar Minsel lebih enjoy dengan hal-hal penting tersebut,’’kata bupati Tetty.
Tetty juga menekankan, kita harus lebih sinkronkan yang baik antara pihak-pihak terkait dalam menyusun rencana kerja demi kemajuan pembangunan Minsel. ‘’Sekali lagi diingatkan, bahwa masih ada dua tahun kedepan diperiode keduanya untuk menata pembangunan Minsel bersama wakil bupati Franky Donny Wongkar, SH. Olehnya, kita dituntut untuk terus memberikan yang terbaik guna kesejahteraan masyarakat Minsel,’’tambahnya.
Hadir juga kepala Perangkat Daerah (PD) dilingkungan Pemkab Minsel. Juga, eselon III serta tokoh masyarakat dan tokoh agama di Minsel. (ape)