Dihadiri Walikota dan Wawali, Grand Opening Tree on Tree Bitung Dipadati Pengunjung

Grand Opening Tree on Tree Bitung ditandai dengan pemukulan Tetengkoren oleh Walikota Max Lomban didampingi Wawali Maurits Mantiri bersama owner Keluarga besar Moningka.(foto : Ist)

indoBRITA, Bitung- Wahana Tree on Tree Danowudu Bitung secara resmi dibuka melalui acara Grand Opening yang juga dihadiri oleh Walikota Bitung Max Lomban dan Wawali Maurits Mantiri, Sabtu (19/1/19).

Tak cuma itu, dalam grand opening yang dikemas sangat atraktif ini juga didatangkan sejumlah artis dari Jakarta dan artis lokal diantaranya, Devano Danendra, Cristal Boys dan Bassgilano, serta diwarna dengan penampilan karnaval.

Bacaan Lainnya
Baca juga:  Soal Dukung GM-WIN, DPP Tegaskan DPC Hanura Bitung Patuhi Keputusan Partai

Owner Three on Three, Prisilia Lidya Moningka, kehadiran wahana Tree on Tree untuk mendukung pariwisata Kota Bitung.

“Kami sengaja menggunakan nama dalam bahasa Inggris agar wahana di Kota Bitung dikenal di manca negara,” katanya.

Selain itu,  Prisilia juga mengatakan, wahana ini sebetulnya belum benar-benar akan dibuka mengingat masih banyak yang akan dikembangkan namun karena desakan dari banyak pihak yang meminta agar segera dilaunching maka pihaknya terpaksa mengalah dan menggelar grand opening.

Wahana yang disugukan Tree on Tree adalah balon udara, parasut, sepda gantung, permadani terbang, tree house, bungee trampolin dan photo spot serta rumah bermain anak.

Baca juga:  Sah, KPU Tetapkan Dua Paslon Ikut Kontestasi Pilkada di Bitung

“Kita masih akan mengembangkan lagi wahana ini agar ke depan juga makin beragam pilihan wahana bagi pengunjung,” beber perempuan cantik ini.

Walikota Bitung Max  Lomban yang didaulat membuka secara resmi wahana yang di hari pertama sudah dibanjiri oleh pengunjung ini mengaku pihaknya mengapresiasi upaya dari pemilik untuk mendukung pariwisata dan sebagai pemerintah kota, pihaknya juga siap membantu seperti pembuatan akses jalan masuk bahkan memfasilitasi sambungan listrik jika memang dibutuhkan.(yet)

 

Yuk! baca berita menarik lainnya dari INDO BRITA di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP

Pos terkait