Kapolres Talaud Promosikan Destinasi Wisata Pulau Miangas

IndoBRITA, Manado–Kapolres Kepulauan Talaud AKBP Prasetya Sejati, SIK bersama Ketua Cabang Bhayangkari Talaud Ny. Novieta Prasetya dan warga mendatangi objek wisata pantai yang berada di ujung Utara NKRI di Pulau Miangas Kabupaten Kepulauan Talaud, Minggu (20/1/2019).

“Ternyata wisata alam Pantai Miangas yang berada di Kecamatan Miangas ini masih asri dan sangat indah untuk dikunjungi bagi siapa pun, selain itu cocok dijadikan lokasi foto pra-weding dan bagi yang hobi potografer bisa tersalurkan disini,” ujar Kapolres.

Bacaan Lainnya
Baca juga:  KPU Sulut Pantau Proses Pelipatan Surat Suara di Bitung

Ia juga berpesan kepada warga untuk tetap menjaga serta melestarikan wisata alam ini sehingga bisa menarik pengunjung untuk datang.

Kegiatan ini merupakan rangkaian kunjungan kerja Kapolres Kepulauan Talaud di Pulau Miangas.(hng)

Pos terkait