KKR Sukur, Vonnie Panambunan: Jangan Pernah Abaikan Firman Tuhan

indoBRITA, Minut-Bupati Minut Vonnie Panambunan dan jajarannya, Selasa 12 Maret 2019, kembali menggelar ibadah Kebaktian Kebangunan Rohani (KKR) bersama masyarakat di wilayah Kelurahan Sukur Kecamatan Airmadidi.

Pendeta Rafly Palar mengatakan dalam hotbahnya, firman Allah adalah ya dan amin tidak bisa ditambah dan tak bisa dikurangi. Tidak ada jalan lain selain kebenaran firman Allah, segala tulisan yang difirmankan Allah itu mengajar bukan merusak.

Bacaan Lainnya

“Tidak ada seorang pun yang sampai ke Bapa di sorga kalau tidak melalui jalan keselamatan yakni Yesus Kristus,” tutur Palar.

Baca juga:  25 Tahun, LC Keuskupan Manado Jadi Berkat dan Pembawa Damai

Ditambahkan Palar, manusia bisa saja mengajar orang salah tapi Tuhan tidak, karena Tuhan itu baik. Firman Allah mampu memperbaiki kelakuan yang rusak.

“Semua manusia ada kekurangan dan dosa, cuma pribadi Tuhan yang benar seperti yang tertulis di Yeremia 18. Ini firman Tuhan bukan perkataan manusia,” tandas Palar.

Bupati Minut Vonnie Panambunan dalam kesaksiannya mengatakan Tuhan ada bersama kita semua untuk mendengar firman Tuhan. Jangan kita cuma mendengar tapi harus jadi pelaku firman.

“Sebab jika demikian kalian sudah menipu diri sendiri. Jadilah teladan bagi sesamamu manusia, elu-elukanlah Allah dengan sorak-sorak,” ucap Panambunan.

Baca juga:  Alkindi Bilfaqih: Tidak Sedikit Anak Angkat E2L yang Muslim dan Disekolahkan sampai Sarjana

Setiap hari saya mencari firman Tuhan, karena saya yakin firman Tuhan itu ya dan amin. Jangan abaikan firman Tuhan malapetaka akan datang.

“Sekali lagi jangan abaikan firman Tuhan, jangan takut dengan manusia tapi usahakanlah engkau mulia di muka Allah. Tuhan itu nomor satu,” tutup Panambunan.

Hadir dalam KKR tersebut Sekda Minut Ir Jimmy Kuhu, Asisten 1 Drs Rivino Dondokambey, Asisten 2 Allan Mungkid, Asisten 3 dr Jane Symons, para Kadis, Kabag, Camat dan perangkat daerah lainnya.(rus)

Yuk! baca berita menarik lainnya dari INDO BRITA di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP

Pos terkait