IndoBRITA, Minut-Calon anggota legislatif (Caleg) DPRD Minut dari Partai Hanura nomor urut 2 Dapil III Flora Nova Rumangkang ST (FNR), Sabtu 30 Maret 2019, menjawab kerinduan masyarakat Likupang Barat (Likbar) dan Likupang Timur (Liktim).
Dengan menggunakan busana kas warna kekuatan Partai Hanura, FNR menyapa satu-satu pendukung dan relawan yang menunggu sejak pagi hari. Melihat antusias para pendukung dan relawan, FNR merasa sangat tersentuh walau intensitas tatap muka bersama mereka baru bisa terlaksana hari ini.
“Saya terharu dengan antusias masyarakat yang memberikan dukungan kepada saya. Sebelumnya saya minta maaf karena masih dalam masa pemulihan, sehingga belum bisa menyapa masyarakat lebih sering. Terima kasih atas dukungannya, saya yakin bisa membawa aspirasi masyarakat disini untuk masa depan yang lebih baik,” tutur FNR.
Kerinduan masyarakat ini terlihat saat FNR menyambangi satu persatu tempat yang menjadi basis kemenangannya, dimana masyarakat langsung memeluk dan menyalami ibu yang baru saja dikarunia anak laki-laki kembar ini. “Sudah lama sekali kami ingin bertemu ibu FNR, itulah kerinduan kami masyarakat Likupang Barat,” ungkap Johan Kerans.
Senada diungkap Yakob, warga kecamatan Likupang Timur bahwa dirinya bersama keluarga sangat antusias bertemu dengan calon yang nantinya akan berusaha membawa aspirasi masyarakat Likupang Raya dan Wori ke Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Minut ini. “Dengan dukungan masyarakat, kami akan kawal ibu Flora sampai menempati kursi Dewan Minut itu misi kami karena beliau sosok yang pantas membawa suara rakyat,” tutup Yakob.(rus)