Cemerlang di Pusat, DPP Golkar Yakin Jerry Sambuaga Kembali Lolos ke Senayan

Jubir TKN Jokowi-Ma’ruf Jerry Sambuaga dan calon petahana Joko Widodo (foto: istimewa)

indoBRITA, Manado-Kiprah Jerry Sambuaga di DPR RI membanggakan banyak kalangan, terutama Partai Golkar dan ratusan ribu konstituennya di Sulawesi Utara (Sulut). Tak hanya rajin, doktor ilmu politik itu juga mampu menunjukkan kualitasnya.

Mahir membina jejaring dan piawai berkomunikasi serta berdebat, calon legislatif (caleg) DPR RI nomor urut 1 Partai Golkar untuk DPR RI dari daerah pemilihan Sulut ini sering tampil di televisi nasional.

Bacaan Lainnya

Ia tampil baik dalam kapasitasnya sebagai Anggota DPR RI, maupun selaku perwakilan Partai Golkar dan Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Ma’ruf Amin. Jerry pernah dalam sehari hadir dan menjadi narasumber di empat televisi nasional.

“Secara obyektif dan rasional harus diakui jika Jerry satu-satunya calon DPR dari dapil Sulut yang selalu tampil berdebat di TV nasional dibanding dengan lainnya. Itu berarti kualitasnya diakui secara nasional. Inilah politisi muda Sulut yang perlu didukung agar masuk Senayan tidak memalukan,” tulis politisi senior Marcus Wauran di akun facebook miliknya.

Anggota DPR RI Jerry Sambuaga saat menjadi narasumber soal netralitas ASN di CNN TV (foto: nji)

Keberadaan Jerry di pusat seakan menjadi bukti kualitas warga Sulut yang sesungguhnya. “Teman saya di Jakarta bilang orang Sulut itu pintar-pintar hanya karena menyaksikan Jerry Sambuaga di televisi nasional. Jerry sudah mengangkat nama Sulut. Terus terang bangga melihat kiprahnya yang cemerlang di pusat,” ungkap Franny Roring, staf pengajar pada salah satu perguruan tinggi swasta di Jakarta kepada media ini Selasa (2/3/2019).

Baca juga:  Cagub Sulut Yulius Komaling Janjikan Perubahan hingga Merdeka Listrik di Kabupaten Talaud

Atas dasar itu, Franny menganjurkan keluarga dan rekan-rekannya memilih putra mantan Menteri Tenaga Kerja dan Menteri Perumahan Rakyat Theo Sambuaga ini  di pemilihan legislatif (pileg) 2019. “Kerja wakil rakyat itu lebih pada aksentuasi dalam rapat dan hearing. Jadi pilih yang piawai berdebat di forum dan all-out berjuang untuk Sulut seperti Jerry Sambuaga,” ujarnya.

Bahkan tak hanya warga Sulut, sejumlah aktivis dari Kawasan Timur Indonesia (KTI) juga menyampaikan kebanggaannya  dengan performa Ketua Bapilu Golkar Sulut dan Gorontalo itu di pusat. “Bung Jerry Sambuaga masih muda. Tapi, kemampuan dan kecerdasannya mengagumkan. Dalam catatan saya, Jerry wakil rakyat dari KTI yang paling sering tampil di televisi nasional. Bahkan sering menjadi pembicara di forum internasional,” kata Silvester Mellese, aktivisi pemuda Sulsel.

Sementara sejumlah mahasiswa di Sulut salut dengan kegigihan Jerry Sambuaga mempromosikan daerahnya di pusat.“Setiap tampil di televisi, pun pada setiap rapat di DPR RI, Jerry senantiasa mempromosikan Sulut. Ia akan berupaya sekuat tenaga agar Sulut jadi prioritas pembangunan,” ungkap Samuel, mahasiswa pada perguruan tinggi negeri ternama di Manado.

Baca juga:  Bahas APBD 2025, Ketua DPRD Sulut Pertanyakan Pagu Anggaran Dikda Sebesar 1,132 Triliun

Samuel dan kawan-kawan juga memuji Jerry yang mau kerja lintas komisi demi kepentingan warga Nyiur Melambai. “Jerry sebagai personil Komisi 1 memanfaatkan jaringannya di Komisi VIII untuk menghapus dua pasal yang mengatur sekolah minggu dan katekisasi pada RUU Pendidikan Agama dan Pesantren. Semoga perjuangannya berhasil,” ujar Meilani, mahasiswi lainnya.

Kiprah cemerlang Jerry tersebut dan dukungan nyata dari berbagai kalangan melahirkan keyakinan dari DPP Golkar kalau Ketua Pemuda Mahasiswa Minahasa di Jakarta itu akan kembali mendapat amanah dari warga Sulut dan duduk di DPR RI lagi.

“Surveinya bagus, jadi yakin dia terpilih lagi. Partai Golkar dan Sulut layak berbangga punya wakil seperti Jerry Sambuaga,” ucap Hamka Kadi, Korwil Partai Golkar untuk wilayah Sulawesi.

Sebelumnya Ketua Umum DPP Golkar Airlangga Hartarto sudah menyampaikan kebanggaanya terhadap Jerry yang berwawasan luas, piawai berkomunikasi dan santun dalam berdebat.“Dia berkompeten karena terus mengupgrade diri. Jerry layak diandalkan dalam rapat-rapat penting atau pertemuan lainnya,” kata Airlangga kepada indoBRITA Group dalam satu kesempatan di Jakarta. (hng/adm)

Yuk! baca berita menarik lainnya dari INDO BRITA di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP

Pos terkait