indoBRITA, Manado – Dalam rangka Hari Bhakti Adhyaksa (HBA) ke-59 di Bumi Beringin (Bumber) Kota Manado, Bupati Minsel DR (HC) Christiany Eugenia Paruntu, SE menghadiri bersama kepala daerah lainnya. Menariknya, HBA ke-59 tahun 2019 dilaksanakan berbagai kegiatan.
Kabag Humas dan Protokoler Setdakab Minsel Altin Sualang, SSTP membenarkan keikutsertaan bupati Minsel karena diundang petinggi Kajati Sulut. Dipandang perlu, bahwa orang nomor satu di Minsel juga wajib hadir guna menindaklanjuti peran aktif HBA tersebut.
‘’Ya, bupati CEP hadir pada puncak aacara HBA ke-59 tahun 2019 yang berlangsung di Graha Bumi Beringin, Manado. HBA dengan tema, yakni ‘Tingkatkan Pengabdian Demi Kemajuan, Keunggulan dan Keutuhan Negeri’,’’kata Sualang.
Hadir pada kesempatan ini Gubernur SULUT Olly Dondokambey dan unsur Muspida, beberapa bupati dan walikota serta pimpinan daerah lainnya.
Kepala Kejaksaan Tinggi SULUT Andi Muh. Iqbal Arief SH MH dalam sambutannya menyampaikan semarak HBA kali ini dilaksanakan berbagai kegiatan olahraga dan hiburan. “Selamat HBA ke 59 thn 2019 harapan kedepan kinerja kejaksaan tinggi akan semakin maju, “ujar Bupati CEP. (ape)