Dukung Program ODSK, Kadin Sulut Ingin UMKM Naik Level

indoBRITA, Manado – Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Sulawesi Utara (Sulut) Jemmy Tumimomor (JT) langsung action. Setelah dilantik, Jumat (21/2/2020) lalu, JT pun langsung memasang target. Yakni sejumlah Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di Bumi Nyiur Melambai berpindah level.

“Program kami kedepan adalah terkait UMKM. Kami utamakan UMKM itu naik kelas. Pengusaha berorientasi wirusaha menjadi pengusaha,” ujar JT di salah satu rumah kopi di Kota Manado, Rabu (1/3/2020).

Bacaan Lainnya
Baca juga:  Support Penggerak Ekonomi, Rio Dondokambey Resmikan Toko Bahan Kue

JT yang didampingi Wakil Ketua Umum Bidang Pemberdayaan UKM, Koperasi dan Promiosi Kadin Sulut Servie Kilis mengatakan UMKM dipilih karena merupakan solusi untuk menggairahkan perekonomin daerah.

“Sektor ekonomi saat ini terpuruk, melanda ekonomi global. Makro juga berimbas karena virus Corona. Bahkan, Indonesia masuk kedua terburuk di Asia. Makanya, UMKM diperkuat,” ungkapnya.

Menurut JT, program Kadin Sulut akan mengikuti program Gubernur Olly Dondokambey dan Wakil Gubernur Steven Kandouw, yaiut Operasi Daerah Selesaikan Kemiskinan (ODSK).

“Pasti kita bersinergi dengan Pemprov Sulut. Kita tak mulai dari jauh, kita mulai program UMKM. Sektor riil ini kan pengusaha kecil menengah. Kita ciptakan sebanyak mungkin UMKM kemudian naik level ke pengusaha besar,” tuturnya.

Baca juga:  Sulut Butuh 57 Tenaga Pendamping Koperasi

Yang diterapkan Kadin Sulut adalah dengan menggunakan sistem pembinaan.

“Kita akan meningkatkan kualitas SDM UMKM Sulut. Karena kita jauh tertinggal dengan Pulau Jawa. Kita di sini masih kurang kreatif,” sambung Kilis.(sco)

Pos terkait