indoBRITA, Amurang – Ketua Umum DPP Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Hary Tanoesudibdjo (HT) melalui Ketua DPW Perindo Sulawesi Utara Hendrik Kawilarang Luntungan (HKL) memerintahkan Jaclyn Ivana Koloay, SH untuk kendalikan Perindo Minahasa Selatan. Pasalnya, Ir Harits Andry Umboh, MSi yang juga sebagai Ketua DPD Perindo Minsel mencalonkan wakil bupati Independen (Perseorangan) di Pilkada 23 September 2020.
Dengan demikian, DPW Perindo Sulut menerbitkan SK kepada Jaclyn Ivana Koloay, SH sebagai Plt Ketua DPD Perindo Minse. SK No. 512/W2/DPW/PERINDO/SULUT/III/2020 tertanggal 16 Maret 2020. SK tersebut ditandatangani oleh Ketua DPW Hendrik Kawilarang Luntungan dan Sekretaris Christofel Mickey Warouw.
‘’Ya, saya minta kepada Jacko-panggilan Jaclyn Ivana Koloay yang juga sebagai anggota DPRD Minsel untuk mengendalikan kekosongan Ketua Perindo Minsel. Bahwa, saya percaya Jacko akan membesarkan Perindo kedepan. Karena memang, sosok perempuan seperti ini yang dicari untuk memimpin Perindo kedepan,’’kata HT sebagaimana dikutip HKL.
Menurut Ketum Hary Tanoesudibjo ada dua kursi di DPRD Minsel untuk Perindo. Artinya, sekarang katakanlah sebagai partai baru di Minsel. Namun, saya berdoa Pilcaleg tahun 2024 Perindo akan lebih hebat dan tentunya menjadi maknit tersendiri bagi kawula muda (milineal) di Minsel.
‘’Nah, politikus Jacko pasti akan membesarkan Perindo kedepan. Itu sudah pasti, karena memang sudah terlihat Jacko dan Orwin Tengor di DPRD Minsel bersama-sama melawan dan memperjuangkan hak rakyat karena dipasung oleh oknum-oknum. Sekali lagi, saya percaya Perindo Minsel akan berada dilevel atas untuk memperjuangkan hak-hak rakyat Minsel. Dan itu ada pada Jacko bersama Orwin Tengor,’’sebut HKL yang dibenarkan Warouw.
Ditemui terpisah, Jaclyn Ivana Koloay mengaku siap membesarkan Perindo. ‘’Pertama, atas nama pribadi dan keluarga mengucapkan terima kasih kepada Ketua Umum DPP Perindo HT. Juga ucapan terima kasih kepada Ketua DPW HKL dan sekretaris CMW yang sudah mempercayakan memimpin Perindo Minsel. Jujur, saya akan baktikan partai ini kepada masyarakat Minsel. Karena memang, sejak terbentuk partai ini banyak simpatisan atas Perindo. Dengan demikian, saya minta doa dan dukungan 17 DPC se-Minsel untuk mendukungnya,’’kata Koloay.
Sementara itu, Kepala Sekretariat DPD Perindo Minsel Meyvo Rumengan menjelaskan, sesuai amanat DPP dan DPW, bahwa Ketua DPC di 17 kecamatan wajib mendukung Jaclyn Ivana Koloay sebagai Ketua Plt. ‘’Apabila terdapat ketua DPC tidak loyal dengan penunjukan Jacko sebagai Ketua Plt, maka berarti dianggap tidak lagi berada di Perindo. Sekali lagi, bahwa penekanan diatas menjadi kewajiban semua kader untuk mendukungnya,’’tegas Rumengan yang juga aktifis dan Pers tersebut. (ape)