Pemkot Tomohon Tindaklanjut Pemanfaatan Qlue

Rapat Virtual (foto:ist)

indoBRITA, Tomohon – Pemerintah Kota (Pmekot) Tomohon melalui Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Daerah bekerja sama dengan PT Qlue Indonesia melaksanakan Pelatihan Pengunaan Aplikasi Qlue kepada Perangkat Daerah terkait dan pihak Polres Tomohon melalui Google Meet dalam rangka mengantisipasi pengaduan-pengaduan masyarakat Kota Tomohon, Rabu (17/6/2020).

Kepala Diskominfo Tomohon Novi Politon mengatakan pelatihan ini merupakan tindak lanjut setelah dilaunchingnya Akselerasi Tomohon Smart City pada 20 Februari 2020 yang lalu.

Bacaan Lainnya
Baca juga:  Camat Tomohon Utara Diduga Lakukan Persekongkolan Dengan Keluarga Besar Rares?

“Salah satu item didalamnya adalah pemanfaatan aplikasi Qlue yang merupakan upaya untuk pelayanan pengaduan masyarakat sekaligus mempercepat perkembangan Kota Tomohon sebagai Smart City,” sebut Kadis Kominfo.

Ditambahkan Kepala Bidang E-Goverment Diskominfo Tomohon, pelatihan ini turut mempersiapkan sumberdaya manusia yang paham dan berkompeten dalam pengoperasian aplikasi Qlue. (Slf)

Yuk! baca berita menarik lainnya dari INDO BRITA di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP

Pos terkait