Manado dan Tomohon Masuk Kota Toleran, Olly: Masyarakat Sulut Terus Jaga Kerukunan

indoBRITA, Manado – Memiliki jumlah penduduk 2,62 juta jiwa dengan berbagai etnis, religi, budaya, dan adat istiadat. Tak menghilangkan toleransi buat Provinsi Sulawesi Utara (Sulut).

Masyarakat Bumi Nyiur Melambai terus berjalan rukun, damai serta harmonis ini tak terlepas dari keberhasilan Gubernur Olly Dondokambey mewujudkan toleransi antarumat beragama di Sulut dan selalu menggaungkan spirit Torang Samua Ciptaan Tuhan kepada seluruh warganya.

Terbukti, Setara Institute menyatakan Kota Manado dan Tomohon sebagai kota paling toleran pada urutan ke 3 dan 4 dari 10 kota paling toleran se Indonesia sesuai laporan Indeks Kota Toleran (IKT) 2020 yang diumumkan di Jakarta pada pekan lalu.

Baca juga:  Polri Siapkan Ambulans Udara Selama Operasi Lilin 2024 untuk Dukung Libur Nataru Aman

Adapun 10 kota paling toleran di Indonesia yaitu Salatiga (skor 6,717), Singkawang (6,450), Manado (6,200), Tomohon (6,183), Kupang (6,037), Surabaya (6,033), Ambon (5,733), Kediri (5,583), Sukabumi (5,546), dan Bekasi (5,530).

Diketahui, Gubernur Olly juga berkomitmen terhadap kemajuan membangun kebersamaan dan merawat kemajemukan Sulut.

“Mari kita jaga kebersamaan ini. Masyarakat Sulawesi Utara selalu menjaga kerukunan antar umat beragama,” kata Olly beberapa waktu lalu.(sco/*)

Yuk! baca berita menarik lainnya dari INDO BRITA di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP

Pos terkait