WAOI Sulut Berbagi Takjil di Hari Buruh

WAOI ( Wadah Asosiasi Online Indonesia) Sulawesi utara bersama WWW (Wonder Woman WAOI) sebagai sayap organisasi melaksanakan agenda rutin tiap tahun yakni bagi-bagi takjil bagi umat muslim yang akan berbuka puasa .(ist)

indoBRITA, Bitung-WAOI ( Wadah Asosiasi Online Indonesia) Sulawesi utara bersama WWW (Wonder Woman WAOI) sebagai sayap organisasi melaksanakan agenda rutin tiap tahun yakni bagi-bagi takjil bagi umat muslim yang akan berbuka puasa sekaligus juga memperingati hari buruh International di wilayah kota Manado, Sabtu (1/5/2021).

 

Bacaan Lainnya
Baca juga:  Bupati CEP Hadiri Penyerahan Sertifikat untuk Rakyat, Presiden Jokowi Apresiasi Gubernur OD

Dipimpin langsung pembina WAO Indonesia Christian Yokung, pembagian takjil dilakukan di beberapa titik dengan lancar.

“Ini juga memperingati hari buruh Internasional, jadi kami melakukan kegiatan sosial yang bisa dibilang bermanfaat, dengan berbagi kepada sesama,” jelas Yokung.

 

Diketahui, makanan dan takjil diberikan kepada pejalan kaki, pengguna roda dua dan empat khususnya yang melewati area jalan Piere Tendean (boulevard) tepatnya di  depan MTC dan jalan AA Maramis depan eks Giant Kairagi.

 

Terpisah, Ketua Umum WAO Edwin Langkay menyampaikan tujuan kegiatan adalah menghormati saudara-saudara umat Muslim, sehingga  kerukunan antar umat beragama di bumi nyiur melambai yang dicintai tetap terpelihara.

Baca juga:  Masuk Semifinal, Sejarah Basket Sulut di PON XX Papua

 

Perwakilan pengurus WWW Merry Wuysang pun menambahkan bahwa kekayaan sejati seseorang adalah kebaikan yang dilakukannya di dunia ini. “Setiap tindakan kebaikan adalah amal melihat senyuman di wajah saudara-saudara kita ada sukacita yang kita rasakan,” tutupnya.(danu)

Pos terkait