Dua MCK Yang Dibangun Satgas TMMD ke-111 Selesai Sebelum Program Ditutup

pembangunan MCK di Mata Air Kumersot (ist)

indoBRITA, Bitung— Pembangunan Dua unit MCK di Lingkungan II dan III Kelurahan Kumersot Kecamatan Ranowulu Bitung oleh Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-111 tahun 2021 Kodim 1310/Bitung diperkirakan rampung di minggu ini.

Serda Eko Rudiyanto salah satu anggota Satgas TMMD ke-111 dari Batalyon Zeni Tempur 19/Yudha Karya Nyata Watutumou yang ditemui Senin (5/7/2021) menyebutkan, dalam 3 hari ke depan, diperkirakan pekerjaan MCK di lokasi Mata Air Kumersot rampung.

Bacaan Lainnya
Baca juga:  Div Humas Polri Gelar Diskusi Keterbukaan Informasi Publik di Polda Kalsel

“Kondisi pekerjaan MCK ini dalam 3 hari diperkirakan rampung,” bebernya.

Aiptu J Rumambi, Bhabinkamtibmas Kumersot yang juga salah satu anggota Satgas TMMD ke-111 juga menyebut, pembangunan dua unit MCK ini terbilang cepat karena lokasi strategis.

“Apalagi yang di lokasi mata air Kumersot, selain material pasokan lancar, sumber air juga dekat,” tutupnya.(yet)

Yuk! baca berita menarik lainnya dari INDO BRITA di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP

Pos terkait