Peringati HUT ke-76, PMI Sulut Gelar Baksos di Kabupaten/kota

indoBRITA, Manado – Hari Jumat (17/9/2021) ini merupakan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-76 Palang Merah Indonesia (PMI) Sulawesi Utara. Di hari spesial ini, organisasi kemasyarakatan yang dipimpim Annie Dondokambey menggelar kegiatan bakti sosial (baksos).

Ketua PMI Sulut Annie Dondokambey bersama pengurus PMI lainnya melakukan  kegiatan baksos beberapa titik di kabupaten/kota.

Bacaan Lainnya
Baca juga:  Debat Publik Perdana Pilgub Sulut Angkat Tema Covid-19 Diapresiasi Fatoni

Dalam kesempatan itu, Ketua PMI Sulut Annie Dondokambey secara langsung menyerahkan bantuan sosial kepada yang membutuhkan didampingi Ketua PMI Bolaang Mongondow Welti Komalig dan Ketua PMI Kota Kotamobagu Meydi Makalalag bersama pengurus dan relawan PMI masing-masing.

Kegiatan baksos ini rencananya dilaksanakan selama 2 hari, 17-18 September 2021.

Adapun bantuan sosial yang sudah diserahkan diawali dengan mengunjungi  PA Gideon di Minahasa Selatan, PA Pononiungan Bolmong, bencana alam  Banjir di Desa Mogoyunggung Bolmong, serta Desa Ibolian Bolmong dan PA yayasan Ar-Rahman kotamobagu, PA The house of Samuel Debora Kotamobagu.

Baca juga:  Kodim Talaud Gelar Baksos Dandim Panaha ; Giat ini Dalam Rangka HUT Kodam XIII/Merdeka

“Kami akan lanjutkan bakti sosial seperti ini esok hari di Kabupaten Bolaang Mongondow Timur, Minahasa Tenggara dan Minahasa,” terangnya, Jumat (17/9/2021).

Adapun pada aksi baksos ini turut dihadiri Wakil Ketua Inggrit Giroth, Ketua Bidang Infokom Roy Mewoh, Ketua Bidang Penanggulangan Bencana J Ringkuangan, Ketua Bidang Diklat Stevie Kaligis, Sekretaris PMI Mercy Rampengan, Wakil Sekretaris Haidy Malingkas Serta pengurus Voura Kumendong.(sco/*)

Pos terkait