Tingkatkan Sinergitas Bersama Pemerintah Kabupaten Minahasa Selatan, Kalapas Amurang Sambangi Huntara

indoBRITA, Amurang – Lembaga Pemasyarakatan (LP) Amurang, Jumat (22/7/2022) sambangi lokasi Hunian Sementara (Huntara) di Jalan Trans Amurang Tombatu, Kelurahan Bitung Kecamatan Amurang. Kegiatan dalam rangka meningkatkan sinergitas dengan Pemerintah Kabupaten Minahasa Selatan dipimpin kepala LP Amurang Fentje Mamirahi.

”Ya benar, kunjungan LP Amurang di lokasi Hunian Sementara (Huntara) dalam rangka melayani secara pasti. Pasalnya, kegiatan tersebut menjadi semangat besar jajarannya serta memperbaiki kualitas pelayanan kearah lebih baik. Kunjungan LP Amurang di Huntara diterima Penjabat Sekda Minsel Glady NL Kawatu bersama Kesbangpol Samuel Slaat,” kata Mamirahi.

Menurutnya, rombongan didampingi Kasubsi Keamanan Ody Piay. Saat kongkow-kongkow dengan Sekda Glady Kawatu, banyak yang disampaikan kepada Pemkab Minsel. Serta banyak solusi juga diberikan kepada LP Amurang biar kedepan lebih baik lagi.

Baca juga:  Kapolda Sulut Tegaskan Anggota Tidak Netral dalam Pemilu 2019 akan Dicopot

”Seperti diketahui, bencana alam Amurang terjadi Rabu (15/6/2022), bahkan hanya hitungan jam puluhan rumah hilang masuk kedalam air. Jadi, dalam cerita satu sama lainnya, antara LP Amurang dengan Pemkab Minsel terlihat kental dalam pembicaraannya,” ujarnya.

Mamirahi menyebut, atas nama keluarga besar Kementerian Hukum dan HAM turut prihatin dengan bencana yang terjadi. ”Dan kami merencanakan, Sabtu (23/7/2022) jajaran Kantor Wilayah Kemenkumham Sulawesi Utara akan menggelar bakti sosial di Huntara. Sekaligus akan membawa bantuan untuk korban yang hilang tempat tinggalnya. Dikatakannya, jangan lihat dari jumlahnya. Tapi semoga ketulusan kami ini bisa meringankan beban para masyarakat yang tertimpa musibah,” jelas Mamirahi.

Baca juga:  Polda Sulut Amankan Tersangka Perdagangan Bayi di Manado

Dari informasi yang dirangkum indoBRITA.co kedatangan LP Amurang di lokasi Huntara Kelurahan Bitung mendapat respon tinggi dari ASN dilingkungan Pemkab Minsel. Pasalnya, berbarengan kunjungan diatas bertepatan saat ASN hadir dan melakukan apel serta kerja bakti massal di lokasi huntara.

Hadir juga Kesbangpol Samuel Slaat, Asisten 1 Bidang Kesra Drs Benny Lumingkewas, Asisten 3 Bidang Administrasi Umum juga PLT Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Arthur Tumipa. (*/ape)

Pos terkait