Jemaat Kolom 6 GMIBM Sion Wineru Gotong Royong Potong Padi di Sawah

indoBRITA.co, BOLMONG – Semangat gotong royong dan saling bahu membahu terus diciptakan Jemaat Kolom 6 GMIBM Sion Wineru.

Kebersamaan tersebut terlihat di saat kegiatan pemotongan padi di sawah milik salah satu jemaat.

Bacaan Lainnya

Penatua Stella Rompas selaku pelayan khusus di jemaat Kolom 6 mengungkapkan, kebersamaan dan sikap gotong royong ini sudah terjalin sejak lama.

Baca juga:  Menkumham Yasonna Ajak Pemuda Gereja Syukuri Anugerah Tuhan

Pada kesempatan kali ini kata Stella, Rabu (3/8/2022) jemaat Kolom 6 baik dari kaum bapak, ibu, pemuda, remaja maupun anak sekolah minggu, bersama-sama saling bantu membantu melakukan pekerjaan pemotongan padi guna mencari dana untuk mencapai target dalam pembangunan gedung pastori jemaat GMIBM Sion Wineru.

“Dan hari ini, jemaat Kolom 6 mempunyai target untuk pembangunan pastori jemaat GMIBM Sion Wineru. Sehingga upaya kami sebagai majelis jemaat Kolom 6 yaitu kita kerja bersama-sama pada sawah orang, untuk mendapatkan hasil dari pekerjaan itu, kemudian di jual diperuangkan. Nah, uang itu digunakan untuk target pembangunan pastori GMIBM Sion Wineru,” katanya.

Baca juga:  Kapolres Minsel 'Minggu Keliling', ajak warga Gereja sukseskan Program Vaksinasi Nasional

Dengan kebersamaan jemaat Kolom 6 yang sangat luar biasa, stella pun mengapresiasi dan merasa bangga.

Dia berharap, kedepannya kebersamaan ini terus terjaga, persatuan dan kesatuan terus ada, untuk iman kita kepada Yesus Kristus semakin besar dan demi kemajuan jemaat Kolom 6.

“Terimakasih untuk jemaat Kolom 6, sudah meluangkan waktu, sudah turut bersama dalam proses pencarian dana ini. Tuhan Yesus memberkati kita semua,” pungkasnya. (Ein)

Pos terkait