indoBRITA, Amurang – Rindu, kata rindu kaum Muslimin Amurang dan sekitar menjelang lebaran 1443 H terjawab. Ketika Ketua DPD I Partai Golkar Sulawesi Utara DR (HC) Christiany Eugenia Paruntu, SE, S. Th dan Ketua DPD II Partai Golkar Minahasa Selatan dr. Michaela Elsiana Paruntu, MARS tiba di Masjid Besar Al Mu’minun Amurang, Selasa (18/4/2023) sekitar pukul 17.00 WITA.
Ketika dua tokoh politik kakak beradik masuk ke komplek Masjid Besar Al Mu’minun Amurang, para mak-mak dan warga sekitar berteriak-teriak ini dia sang pemimpin kita. Selamat datang ibu tercinta Tetty Paruntu dan selamat datang juga ibu Micha Paruntu di Pasar Ramadhan Kelurahan Ranoyapo.
Ketika turun dari kendaraan, CEP dan MEP bersama pendampingnya langsung diserbu kaum muslimin serta masyarakat sekitar dan langsung membayar penganan kue yang dijual sekaligus membagikan kepada warga kurang mampu.
”Terhitung ada puluhan meja yang menjual penganan kue dan takjil ludes dibayar mantan bupati Minsel periode 2010-2015 dan 2016-2021. Bukan main baik bunda Tetty dan Pnt Micha kalau datang di Ranoyapo. Apalagi disaat kaum Muslimin memasuki bulan suci Ramadhan. Datang bagi-bagi berkat suka cita, tak memandang siapapun diberi berkat. Ini baru calon pemimpin bijaksana. Takjil dan penganan kue, bayar kontan tidak hutang lagi,” kata mak-mak yang mendapat berkat, tapi enggan sebut namanya.
Kata mereka, belum lama berselang bupati FDW juga datang di Pasar Ramadhan Ranoyapo. Tetapi, tidak ramai seperti ini.
”Ya, berbeda! Kalau FDW datang bawah bantuan tidak banyak. Sedangkan ini, tidak terhitung jumlah masyarakat khususnya kaum muslim yang menerimanya. Teriak para kaum muslimin, makase ibu yang baik hati dan calon pemimpin kedepan Sulut serta Minsel,” puji para kaum lainnya sambil berjabat tangan dengan keduanya.
Disela-sela pembagian bingkisan kepada jamaah Islam Tetty Paruntu mengucap syukur bisa bakudapa lagi disini. ”So lama, kerinduannya untuk berbagi berkat dengan kalian. Ya, saya ingat terus bagaimana bisa bertemu. Dan hari ini, semuanya terkabul. Dan saya berjanji, akan membagi waktu lagi untuk warga muslim Ranoyapo. Doakan, biar semuanya berjalan dengan baik,” sebut CEP, perempuan dan tokoh cantik sejagat Indonesia.
Usai berkunjung di Masjid Besar Al Mu’minun Amurang, CEP dan MEP serta rombongan berjalan kaki menuju Masjid Al-maghfirah Amurang sambil berjumpa dengan kaum muslim lainnya dan menyapa mereka.
”Selamat malam jamaah Masjid Al-Maghfirah Amurang. Saya menyapa sambil mengucap selamat menunaikan ibadah puasa dan selalu bersyukur kepada Tuhan. Sambil sujud memberi bantuan kepada masjid serta kaum yang ada disekitar,” jelasnya.
Hadir di Masjid Besar Al-Mu’minun Amurang tokoh Muslimin dan kaum intelektual Islam Ranoyapo. Berakhir, dari kunjungan di dua masjid Ranoyapo, Amurang, CEP dan MEP serta rombongan menjamu makanan di salah satu restoran terkemuka di Pantai Boulevard Amurang bersama sejumlah kaum Islam asal Pondang dan sekitarnya.
(ape)