indoBRITA, manado- Sekolah Dasar (SD) Negeri 56 Manado menggelar Ujian Sekolah, yang diikuti oleh 16 siswa-siswi.
Kepala Sekolah SDN 56 Jemie Rantoeng, S. Pdk saat dikonfirmasi, Rabu (15/5/2024) mengatakan, pihaknya sudah mempersiapkan terlebih dahulu perlengkapan yang akan dibutuhkan dalam ujian kali ini.
“Sebelum ujian dimulai mulai pekan lalu kami sudah mempersiapkan seluruh keperluan yang akan dibutuhkan misalnya soal ujian, kelas dan lainnya,” kata kepsek.
Kepsek berharap semoga pelaksanaan ujian ini dapat berjalan dengan baik sampai dengan hari terakhir pelaksanaan pada Jumat nanti.
“Semoga anak anak bisa menyelesaikan ujian sampai hari jumat dengan baik dan lancar,”ujar kepsek.
Menurut kepsek setelah selesai ujian, semua soal langsung akan diperiksa oleh para guru mata pelajaran.(yn)