Kapolres Sangihe Pimpin Upacara Peringatan HUT Bhayangkara Ke 78

IndoBRITA, Tahuna- Senin(1/7/2024), Polres Kepulauan Sangihe melaksanakan Upacara peringatan HUT Bhayangkara ke 78, di Aula DPRD Kabupaten Sangihe.

 

Kapolres Sangihe, AKBP Dhana Ananda Syahputra, S.H, S.I.K, M.Si, yang memimpin upacara, membacakan sambutan sesuai arahan Kapolri, dimana Polres Sangihe diminta untuk selalu siap dalam melaksanakan tugas pengamanan Pilkada. Selain itu, Kapolres juga mengatakan, Polres Sangihe telah melaksanakan kegiatan-kegiatan sosial yang merupakan rangkaian kegiatan dalam menyambut HUT Bhayangkara ke 78.” Beberapa kegiatan sosial telah kami laksanakan sebagai bagian dari rangkaian kegiatan menyambut HUT Bhayangkara , diantaranya: kunjungan ke 3 panti asuhan, bantuan sosial ke pulau-pulau perbatasan, donor darah dan bedah rumah, yang merupakan bukti kepedulian kami kepada masyarakat.” Ucap Dhana.

Baca juga:  Komandan Eduard Tertangkap Kamera sedang Nyedot Solar di SPBU, Warga Curiga Ada Setoran ke Atasan

 

Hadir dalam kegiatan tersebut, PJ.Bupati Kepulauan Sangihe, Albert Huppy Wounde, unsur Forkopimda, Kepala BNN, Kadis Perhubungan, Kepala Kesbangpol, Dirut RSD Liun Kendage Tahuna, Para pejabat Utama(PJU) serta Kapolsek di Jajaran Polres Sangihe.(VER).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *