Pilkada 2024 Kian Dekat, KPU Talaud Gelar Rakor dan Sosialisasi Tahapan Pencalonan

Foto bersama Ketua dan anggota KPU Talaud bersama peserta Rakor Sosialisasi Tahapan Pencalonan Pilkada 2024

indoBRITA,Melonguane-KPU Kabupaten Kepulauan Talaud menggelar Rapat Koordinasi ( Rakor) dan Sosialisasi Tahapan Pencalonan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati serta Walikota dan Wakil Wali Kota Tahun 2024, Rabu 7-Kamis 8 agustus 2024.

Adapun peserta yang hadir dalam kegiatan Rakor dan Sosialisasi  tersebut yakni, perwakilan parpol,  tokoh agama, adat, masyarakat, ormas dan awak media yang ada di Kabupaten Kepulauan Talaud.

Bacaan Lainnya

Ketua KPU Kabupaten Kepulauan Talaud Andri L.J.Sumolang  didampingi dua anggota KPU lainnya yakni  Ahmad Faisal Tahir dan Jekman Wauda membuka langsung kegiatan tersebut yang digelar di Aula Kantor  KPU Talaud, Rabu (7/8/2024).

Baca juga:  Produk Hukum Pilkada Serentak Tahun 2024 Disosialisasikan KPU Talaud

” Intinya kami KPU Talaud akan menyampaikan berbagai hal terkait Sosialisasi Tahapan Pilkada. Baik itu kegiatan sementara  berjalan ataupun akan datang yang dilaksanakan pihaknya,” jelas Sumolang saat diwawancarai awak media.

Ketua KPU Talaud juga menjelaskan tentang waktu dimulainya tahapan pencalonan dan tahapan lainnya serta hal teknis terkait berdasarkan PKPU.

“Semua informasi tahapan pencalonan harus disampaikan agar masyarakat dapat mengetahui sampai sejauh mana prosesnya,” ungkap Sumolang.

Terpantau, kegiatan Rakor dan sosialisasi KPU Talaud tersebut  pada hari pertama dibagi menjadi 2 sesi, di awal menghadirkan narasumber Dandim 1312/Talaud, Ketua PN Melonguane serta dari Perwakilan dari Kapolres  Kepulauan Talaud.

Baca juga:  Kolaborasi Dengan TePI, KPU Sulut Sosialisasi dan Pendidikan Pemilih Pilkada 2024 di Talaud

Sedangkan untuk sesi yang kedua, hadir sebagai narasumber atau pemateri yakni Kepala Bapelitbang, Sekretaris Dinkes, perwakilan BKPSDM Pemda Kabupaten Kepulauan Talaud, dan Kacabdin Dikda Talaud, serta JFT Pembina Keamanan Lapas  di Kanwil Kemenkumham Sulut.

Pada hari kedua Rakor KPU Talaud selain Ketua Andri L.J Sumolang dan anggota Jekman Wauda, Ahmad Faisal Tahir,  turut hadir juga  Anggota KPU Hilda Jein Palandung.

Adapun Narasumber yang dihadirkan diantaranya,Plh Kadis Dukcapil Pemkab Talaud,  Korsubbag P3SH Penanganan Pelanggaran, Penyelesaian Sengketa dan Hukum, Kabid Poldagri Badan Kesbangpol Pemkab Talaud, serta  Akademisi/ Pegiat Pemilu, Dr Zulkifly Golonggom.(liw)

Yuk! baca berita menarik lainnya dari INDO BRITA di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP

Pos terkait