Kunjungi Polres Kepulauan Sangihe, Kapolda Berikan Bansos kepada Warga Kurang Mampu dan Semangati Personel


IndoBRITA, MANADO—Kapolda Sulawesi Utara Irjen Pol Roycke Harry Langie didampingi Wakapolda Brigjen Pol Bahagia Dachi, sejumlah PJU Polda dan Pengurus Bhayangkari Sulut melakukan kunjungan kerja ke Polres Kepulauan Sangihe, Senin (13/1/2024).

Rombongan yang bertolak dari Dermaga Polairud Bitung dengan menggunakan Kapal KP Baladewa, disambut hangat oleh Kapolres Kepulauan Sangihe AKBP Abdul Kholik dan jajaran, dengan pengalungan bunga kepada Kapolda Sulut dan pemberian buket bunga kepada Ketua Bhayangkari Daerah Sulut oleh Pocil, sambutan adat Sangihe oleh Tokoh Adat diselingi dengan Tari Upase, jajar kehormatan dan persembahan lagu dari grup musik bambu.

Bacaan Lainnya
Baca juga:  Pemerintah Kecamatan Maesa Gelar Tulude, Kalangit Sebut Bukan Hanya Sekedar Seremoni

Dalam kunjungan kerja tersebut, Kapolda menyerahkan bantuan sosial kepada warga kurang mampu di lokasi Pasar Petta Kecamatan Tabukan Utara, peresmian pemugaran papan nama Polres Kepulauan Sangihe yang ditandai dengan penandatanganan prasasti dan pembukaan selubung papan nama, serta kegiatan tatap muka dengan personel polres dan jajaran.

Terima kasih dan penghargaan kepada personel Polres Kepulauan Sangihe yang telah melaksanakan tugas Operasi Mantap Praja dan Operasi Lilin pengamanan Natal-Tahun Baru dengan baik,” ujar Kapolda di hadapan personel.

Ia juga mengingatkan program Asta Cita Presiden yang harus dilaksanakan oleh lembaga dan kementerian.

“Mari kita dukung Program Pembangunan Nasional dengan ikut serta mendukung Asta Cita Presiden Prabowo dan Program Prioritas Pemerintah serta menjamin keamanan proyek strategis nasional di Provinsi Sulut,” lanjutnya.

Baca juga:  KKB Aske Mabel Tembak Dua Tukang Senso di Yalimo, Satgas Damai Cartenz-2025 Pukul Mundur KKB dan Berhasil Evakuasi Jenazah Korban

Kapolda mengatakan, setiap personel Polri harus mengetahui dan melaksanakan tugas pokoknya dengan baik, jauhi pelanggaran, kendalikan emosi dan jaga kekompakan.

Ia juga menjelaskan 8 program kebijakan Kapolda yang harus dilaksanakan oleh semua personel.

“Bekerjalah dengan sepenuh hati, ikhlas dan cerdas, utamakan kepentingan masyarakat, bangsa dan negara. Jadilah Polisi yang Presisi,” pungkasnya.

Usai melaksanakan kunjungan kerja di Polres Kepulauan Sangihe, Kapolda dan rombongan melanjutkan kunjungan ke Polres Kepulauan Sitaro.(hng)

Yuk! baca berita menarik lainnya dari INDO BRITA di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP

Pos terkait