Sulut Tiga Emas, Israellah Saweho Jadi Petinju Terbaik

Manajer Tim, Jeane Laluyan dan 10 atlet tinju Sulut di Kejurnas 2022 (Foto: JL)

indoBRITA, Manado-Prestasi gemilang ditorehkan kontingan Sulut pada ajang Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Tinju 2022 di Medan, Sumatara Utara (Sumut).  Mengutus 10 atlet, Sulut mengemas tiga medali emas, dua perak dan dua perunggu.

“Semua karena kemurahan Tuhan.  Kerja keras atlet, pelatih dan semua pihak yang terlibat membuahkan hasil yang memuaskan. Tujuh medali ini kami persembahkan untuk Sulut, khususnya penggemar olahraga tinju di daerah Nyiur Melambai,” kata Jeane Laluyan, Manajer Tim Sulut saat dihubungi Kamis (11/8/2022).

Bacaan Lainnya

Israellah diapit kedua orang tuanya, Pengky Simbar dan Bonix Saweho (Foto: Bonix FB)

Politisi PDIP Manado ini secara khusus menyampaikan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan Ketua Pertina Sulut, Andi Silangen untuk menjadi manajer tim. “Ini pengalaman pertama menjadi manajer tim. Puji Tuhan bisa terlewati dengan baik,” kata Ketua Pertina Manado ini.

Baca juga:  DPRD Manado atau Deprov Sulut,JL: Saya Petugas Partai, Siap di Mana Saja

Adapun tiga medali emas Sulut disabet Israellah Saweho (kelas 48kg), Maria Manguntu (kelas 60kg) dan Boy Louis Mawikere (kelas 52kg).  Selanjutnya dua medali perak dipersembahkan Dowe Sualang (Kelas 54kg) dan Maikel Ratag (kelas 50 kg). Sementara dua perunggu dari kepalan Clyde Korompis (kelas 51kg) dan Neil Watupongoh (kelas 54kg).

Prestasi Sulut makin kinclong karena Irsaellah Saweho dinobatkan sebagai atlet terbaik Kejurnas 2022. Puteri mantan petinju kebanggaan Indonesia di berbagai ajang, Bonex Saweho dan jawara pencak silat  Pengky Simbar itu memang tampil memukau selama kejuaraan yang dilangsungkan di GOR Mini Futsal Dispora Sumut, 4-11 Agustus 2022.

“Petinju dari Sulut ini sangat berbakat. Ia bisa menjadi tumpuan Indonesia di berbagai ajang internasional. Mudah-mudahan bisa melebihi prestasi kedua orang tuanya, Bonix Saweho dan Pengky Simbar,” ujar Wuryanto, pengamat tinju asal Jakarta.

Baca juga:  SAS Beber Alasan Dukung CS-WL di Pilkada Tomohon

Bonix dan Pengky sendiri mengucapkan syukur atas prestasi yang diraih Israellah. “Tuhan baik. Semoga Israellah makin giat berlatih setelah meraih gelar juara. Saya minta dia tetap rendah hati  dan semangat mengejar impian,” ujar Bonix. (*/adm)

Tujuh Medali yang Diraih Sulut:

Medali Emas :
1.Kelas 48kg Youth Girls Israellah Athena Bonita Saweho sekaligus menjadi The Best Boxer
2. Kelas 60kg Youth Girls Maria Manguntu
3. Kelas 52kg Yunior Boys Louis Mawikere
Medali Perak
1. Kelas 54kg Youth Boys Dowe Sualang
2. Kelas 50kg Yunior Boys Maikel Ratag
Medali Perunggu
1. Kelas 51kg Youth Boys Clyde Korompis
2. Kelas 54kg Yunior Boys Neil Watupongoh

 

 

 

Pos terkait