Pimpin Apel Peringati HUT Ke 16 Bawaslu RI, Ketua Bawaslu Talaud Apresiasi Seluruh Jajaran

Ketua Bawaslu Talaud Zenith Anaada Saat Memimpin Apel Peringatan HUT ke 16 Bawaslu RI

indoBRITA, Melonguane- Ketua Bawaslu Kepulauan Talaud Zenith Anaada menyampaikan Perayaan HUT ke-16 Bawaslu RI menjadi refleksi bagi seluruh jajaran untuk terus meningkatkan kinerja, dengan memperbaiki hal-hal yang menjadi catatan dalam pelaksanaan pengawasan Pemilu 2024.

Hal itu dikatakan Ketua Bawaslu Talaud saat memimpin apel bersama memperingati HUT ke 16 Tahun Bawaslu RI, bertempat di halaman kantor Bawaslu Kepulauan Talaud, Selasa (16/04/2024).

Bacaan Lainnya
Baca juga:  Bawaslu Talaud Benarkan Terjadi OTT Pelaku Money Politik, Sindra Sofyan ; Saat ini Kasus Sementara Diproses

Pada kesempatan itu juga, Zenit mengapresiasi seluruh kerja  jajaran pengawas yang sudah bahu-membahu mengawal pesta demokrasi di tanah Porodisa sehingga pelaksanaan penyelenggaran Pemilu serentak dapat berjalan dengan lancar.

“Kami selaku Ketua dan Pimpinan Bawaslu Kepulauan Talaud menyampaikan terimakasih untuk setiap usaha dan semangat teman-teman jajaran Pengawas Kecamatan, Jajaran Sekretariat Kecamatan, Pengawas Kelurahan/Desa, bahkan Pengawas TPS dalam mengawal pelaksanaan Pemilu di Kabupaten Kepulauan Talaud” ungkap Zenith.

Perayaan HUT ke 16 Bawaslu RI mengambil tema ” Bawaslu  Mengawasi Untuk Indinesia”.  Apel tersebut dihadiri pula oleh Pimpinan Bawaslu Kepulauan Talaud Glendy Dalope dan Koordinator Sekretariat Fiktor Koropit serta Korsub dan Seluruh staf Bawaslu Kabupaten Kepulauan Talaud. (liw).

Baca juga:  Polda Sulut Gelar Polisi Sahabat Anak di Lingkungan Gereja GMIM Sentrum Bitung

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *